Mau Lolos Beasiswa Pendidikan Pemuda Indonesia (PPI) Tahun 2020 Ini 5 Tipsnya

Sudah tahukah kamu kalau Event Hunter Indonesia saat ini sedang membuka beasiswa untuk kamu pelajar SMA atau sederajat dan buat kamu mahasiswa yang masih menempuh pendidikan tinggi baik itu S1, D4, atau D3. Ada Beasiswa Pendidikan Pemuda Indonesia atau Beasiswa PPI. Nantinya, seluruh penerima beasiswa ini tidak hanya akan mendapatkan dana pendidikan, tetapi juga akan mendapatkan kelas pengembangan skill, Uniform exclusive berupa PDH yang bakal menunjang penampilanmu, Sertifikat, Goodie Bag, dan benefit lainnya.

Supaya kamu semakin yakin nih, ada beberapa tips anti-ribet yang bisa kamu cermati supaya kamu bisa mendapatkan kesempatan mendapatkan beasiswa ini.

  1. Baca dan Pahami Panduan dengan Teliti

Ini adalah langkah awal yang paling penting. Kamu perlu mendownload dan membaca terlebih dahulu panduan yang sudah dijelaskan. Di dalam panduan ini akan ada persyaratan yang perlu kamu penuhi, apa-apa saja yang akan kamu dapatkan dari beasiswa ini, dan beberapa hal lain yang perlu kamu perhatikan supaya nanti ketika melakukan pendaftaran berkas, kamu tidak salah. Baca panduan nggak ribet dong?

  • Persiapkan Berkas Serapi dan Selengkap Mungkin

Mungkin buat kalian berkas ini adalah syarat yang biasanya paling malas untuk dilengkapi, harus minta ke sana ke mari, tanda tangan sana-sini, cetak ini dan itu. Nah, di beasiswa PPI ini syarat berkas ini nggak seribet yang kamu kira. Kamu cukup unduh berkas persyaratannya di website, kemudian kamu edit sesuai kebutuhan kamu. Nah, berkas seperti KTM (Kartu Tanda Mahasiswa) atau kartu pelajar juga dipermudah buat kamu yang belum dapat dari pihak sekolah atau kampusmu. Kamu bisa menggantinya dengan screenshot bukti kalau kamu diterima di sekolah atau kampus. Kamu juga bisa menggunakan bukti apapun yang menunjukkan kamu masih berstatus sebagai pelajar. Nggak ribet juga kan?

  • Penuhi Semua Persyaratannya dan Jangan Lupa Konfirmasi

Jika sudah memahami panduan tentunya kamu juga sudah tahu semua persyaratanya ya. Nah pastikan semua syaratnya sudah kamu lakukan, seperti share poster dan twibbon, upload berkas di Google Drive kamu, subscribe dan follow akun yang ditentukan, serta jangan lupa untuk melakukan konfirmasi sesuai dengan admin hari yang ditentukan.

  • Jujur Aja Saat Sesi Wawancara dan Jangan Lupa Tetap Tenang

Selanjutnya ada tips nih supaya bisa lulus seleksi beasiswa dari tahap wawancara yaitu dengan jujur dan tenang saat menghadapi wawancara nanti. Kamu tidak perlu untuk merasa takut atau minder. Yang terpenting siapkan aja diri kamu supaya berani dengan tetap menjaga etika dan ikuti alur yang ada. Salah satu tujuan dari tahapan wawancara di beasiswa ini adalah untuk menunjukkan diri kamu yang sebenarnya. Katakan nilai lebih apa yang kamu miliki sehingga kamu layak mendapatkan beasiswa PPI ya. Sebutkan juga apa kontribusi yang bisa kamu berikan nantinya. Manfaatkan momen wawancara ini sebagai tempat kamu mengekspresikan niat dan harapanmu di masa depan. Sehingga bisa menutup kekuranganmu di seleksi berkas karena banyaknya pendaftar lain.

  • Berdoa dan Selalu Minta Restu Orang Tua

Nah, kurang lengkap nih kalau usaha tanpa diiringi dengan doa. Pastikan kamu sudah berjuang semampu dan semaksimal mungkin, dan jangan lupa selalu memulai dan mengakhirinya dengan doa. Selama beasiswa berlangsung juga jangan lepas juga ya. Selain itu, jangan lupa juga untuk selalu meminta restu dan doa dari orang tua kamu.

Itu dia tadi beberapa tips dan hal-hal yang perlu kamu cermati sebelum mendaftar beasiswa PPI Event Hunter Indonesia. Kalau ada yang masih bingung bisa kalian tanyakan melalui DM Instagram atau Whatsapp ya. Disarankan agar persiapkan berkas pendaftarannya dengan rapi, pahami lagi alur pendaftarannya dan semoga kamu bisa mendapatkan beasiswa ini ya. Semangat Hunters.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com

HENRY

Event Hunter Indonesia

Hai Kak..
Ada yang bisa Henry bantu ?